Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Gunung Rinjani di Lombok Nusa Tenggara Barat Tracking, camping dan memancing

--> "Balung (Bagian Alam & Gunung)"
Gunung Rinjani di Lombok Nusa Tenggara Barat seolah tiada habisnya untuk di jelajahi dan tiada hentinya kita akan berdecak kagum karena keindahan dan segala kecantikan yang disuguhkan alamnya untuk kita pecintanya. Bersiaplah untuk terbius akan indahnya rumah milik Dewi Anjani ini.


Menyusuri lereng Rinjani adalah kebanggaan tersendiri, ternyata masih ada surga di Indonesia yang harus kita jaga pesonanya.

Hampir semua petualang yang ingin mendaki Gunung Rinjani pasti melakukan trekking dan camping. Selain dua kegiatan tersebut sebenarnya ada satu lagi kegiatan yang dijamin tidak kalah seru, yaitu memancing di Danau Segara Anak.

Danau yang mempesona ini ternyata dihuni oleh banyak ikan dan diperbolehkan untuk dipancing. Beberapa jenis ikan yang menghuni Danau Segara Anak adalah ikan Mujair dan ikan mas.



Kedua ikan inilah yang menjadi incaran para petualang yang menikmati kegiatan memancing di danau yang memiliki pemandangan alam yang sangat indah dengan alam yang masih cukup lestari.

Sensasi memancing di sini tentu saja berbeda dengan memancing di kolam pemancingan. Selagi menunggu umpan dimakan ikan, Anda bisa bersantai sembari menikmati keindahan alam di Danau Segara Anak.

Sumber: http://www.belantaraindonesia.org
"Preserve The Universe"
-->

Post a Comment for "Gunung Rinjani di Lombok Nusa Tenggara Barat Tracking, camping dan memancing"